DENPASAR, HARIANKOTA.COM – Keris Semar Mesem salah satu benda pusaka yang turun temurun diyakini memiliki kekuatan gaib.
Pembahasan tentang Keris Semar Mesem kali ini bukan untuk mengagung-agungkan benda ini, namun hanya sekedar menambah wawasan tentang benda-benda pusaka peninggalan nenek moyang. Jadi sekali lagi, ini bukan ditujukan untuk syirik ataupun musrik terhadap sang pencipta.
Namun pembahasan ini hanya untuk menambah wawasan terhadap benda-benda pusaka peninggalan nenek moyang.
Pada hakekatnya, keris Semar Mesem ini merupakan salah satu senjata tradisional yang kerap dipakai saat jaman Kerajaan. Sama seperti keris lainnya, keris Semar Mesem ini juga dipakai untuk berperang.
Namun, seiring perkembangannya, keris Semar Mesem ini dianggap bertuah.
Tak ada referensi tentang mulai kapan keris Semar Mesem ini dianggap memiliki kekuatan gaib yang mampu meluluhkan hati lawan jenis.
Dalam babat tanah Jawa, Semar Mesem dalam bahasa Indonesia memiliki arti Semar tersenyum. Bagi mitologi atau kepercayaan orang Jawa, sosok Semar diyakini sebagai dewa yang diutus untuk memperbaiki sifat dan tingkah laku manusia khususnya di daerah Jawa pada masa lampau.
Yang kemudian tuah dari salah satu penokohan pewayangan Semar yang dianggap sebagai sosok dewa, hadir dalam bentuk salah satu benda pusaka yang dikenal dengan nama Keris Semar Mesem.
Keris Semar Mesem dikenal sebagai benda pusaka masyarakat adat Jawa, yang mana secara spiritual dipercaya memiliki banyak kegunaan dan khasiat untuk sehari-hari.
Diantarnya, keris ini kerap digunakan sebagai sarana ilmu pelet.
Selain itu, pemilik Keris Semar Mesem yang disertai ajian biasanya digunakan untuk penglaris salah satu usaha, atau dengan kata lain sebagai penglaris usaha.
Bagi yang penasaran seperti apa bentuk dan penggunaan keris satu ini, dibawah ini akan dibahas cara penggunaan keris Semar mesem yang diolah dari berbagai sumber.
Follow Berita Hariankota di Google News