Ini Yang Harus Dilakukan Jika Ingin Rice Cooker Awet Dan Tak Gampang Rusak

4 Desember 2023, 19:48 WIB

JAKARTA, HARIANKOTA.COM – Alat memasak nasi modern atau dikenal dengan nama rice cooker menjadi peralatan wajib di setiap rumah tangga. Karena praktis, cepat dan mudah.

Bahkan dengan perkembangan tekhnologi, kini rice cooker hadir dengan berbagai fitur serbaguna yang tidak hanya untuk membuat nasi, tetapi juga bubur, sup, hingga mengukus kue.

Karena rutin dipakai dimungkinkan jika rice cooker menjadi gampang rusak. Inilah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk memperpanjang masa pakai agar awet dan tidak cepat rusak.

Masak nasi sesuai dengan kapasitasnya

Di setiap rice cooker ada takarannya. Biasakan memasak nasi tidak melebihi kapasitas yang ditentukan. Sebab membuat nasi nasi tidak matang merata dan meluber ke luar rice cooker.

Hindari mencuci beras langsung di dalam panci rice cooker

Banyak yang tidak menyadari, mencuci beras secara langsung di dalam panci rice cooker bisa bagian lapisan anti lengket secara perlahan.

Lebih baik mencuci beras terlebih dahulu di wadah lain, lalu baru pindahkan ke dalam panci rice cooker saat hendak dimasak. Dengan cara ini akan menjaga keawetan rice cooker anda.

Gunakan sendok kayu untuk mengaduk nasi

Hindari menggunakan sendok pengaduk berbahan metal untuk mengambil nasi di dalam rice cooker. Walau terlihat sepele, nyatanya kebiasaan ini akan mengikis dan menggores bagian dalam panci rice cooker.

Sebaiknya gunakan sendok berbahan kayu atau centong khusus nasi yang terbuat dari bahan plastik.

Jangan Pernah Mencongkel kerak nasi

Sisa nasi kering yang menjadi kerak di panci rice cooker jangan dicongkel.
Rendam dulu gunakan air hangat dan sabun cair 5-10 menit nantinya kerak akan terlepas dengan sendirinya.

Jangan Biarkan Bagian Luar Panci Basah

Jika akan memasak pastikan bagian luar panci kering dan tidak ada titik air. Sebab bisa merusak elemen pemanas rice cooker  dan membuat suhu pemanas menjadi tidak stabil. 

Cek penampungan uap air

Sering kali, bagian penampuan uap air  lupa diperhatikan, padahal bagian penampungan air ini bisa menimbulkan banyak bakteri dan bau tak sedap. Bila dibiarkan terlalu lama, rice cooker akan menimbulkan bau tak sedap dan menjadi tempat berkumpul bakteri.

Maka dari itu, kamu harus rutin memeriksa dan membersihkan tempat penampungan uap air secara berkala, terutama sebelum memasak nasi.

Editor:

Berita Lainnya

Berita Terkini