SUKOHARJO – Kebijakan PPKM Darurat sangat dirasakan dampaknya oleh masyarakat Kabupaten Sukoharjo. Bagi yang kurang mampu, beban berat dalam mencukupi kebutuhan hidup makin menghimpit lantaran ada pembatasan ruang aktivitas ekonomi.
Untuk meringankan beban masyarakat di tengah merebaknya virus corona, Polres Sukoharjo melalui jajarannya, salah satunya Polsek Sukoharjo Kota menyalurkan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako dan vitamin.
Tidak seperti biasanya, kali ini untuk menjangkau target sasaran penerima bantuan yang tinggal di dalam perkampungan, petugas menggunakan kendaraan sepeda motor dinas yang dilengkapi bronjong atau kerombong.
Kapolsek Sukoharjo Kota, AKP Gerry Armando kepada hariankota.com menyampaikan, pendistribusian bantuan sembako dilaksanakan secara door to door. Sebelumnya Bhabinkamtibmas terlebih dulu berkoordinasi dengan pihak pemerintahan desa/kelurahan terkait.
“Bansos dibagikan kepada pedagang warung angkringan atau HIK, driver ojol, tukang becak, maupun warga di dalam kota yang terdampak pandemi,” terang Kapolsek yang memimpin langsung kegiatan dengan membawa motor bronjong, Sabtu (24/7/2021).
Sedikitnya ada lima motor dinas yang digunakan sebagai sarana mengangkut bronjong berisi paket bansos. Pilihan menggunakan motor dilakukan agar bansos segera tersampaikan melewati jalan kecil dan gang-gang sempit.
“Pembagian bansos akan terus kami lakukan secara berkala dan bergantian. Harapan kami dengan adanya bansos paket sembako ini, paling tidak dapat mengurangi beban masyarakat. Apalagi saat ini masih PPKM Darurat,”ujarnya.
Tidak hanya membawa bansos saja, dalam berkeliling keluar masuk gang sempit, petugas juga membagikan makanan ringan berupa kue kepada anak – anak dan sejumlah tukang becak.
“Kegiatan sosial seperti ini, sebenarnya rutin kami laksanakan. Namun karena saat ini beberapa akses jalan ditutup untuk mengurangi aktivitas masyarakat, maka kami siasati menggunakan motor yang dipasangi bronjong. Biar bansos segera diterima masyarakat yang membutuhkan,” pungkasnya.
Reporter: Sapto Nugroho
Penulis: Sapto Nugroho
Editor: Gunadi
Editor | : |
---|