Sebanyak 3000 Personil Gabungan Amankan Kehadiran Wapres Ma’ruf Amin di Solo

27 Februari 2023, 21:00 WIB

SOLO, HARIANKOTA.COM – Sebanyak 3000 personel telah pihanya siapkan dalam pengamanan VVIP Wapres Maruf Amin yang akan membuka Masjid Raya Sheikh Zayed Solo pada Selasa (28/2) malam. Bersamaan dengan puncak peringatan Isra Mi’raj.

Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Anan Nurakhman 3000 personel itu gabungan dari personil TNI-Polri dan Pemkot Solo.

Personil ditempatkan sesuai titik-titik. Mulai dari landing pesawat, akses jalan, tempat penginapan dan kegiatan,” jelasnya Senin (27/2).

Selain Wapres Maruf Amin, hadir juga tamu negara beberapa duta besar untuk mengikuti perayaan Isra Ni’raj sekaligus peresmian masjid untuk umum besok.

Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi menambahkan akan menggunakan mengunakan jalur sebelah timur masjid Zayed untuk akses keluar masuk lokasi.

Sebab Viaduk Gilingan yang lokasinya didekat masjid sedang dalam revitalisasi. Banyak alat berat yang tidak mungkin untuk dipindahkan.

“Jadi kita jalur dari timur masih longgar dan bisa kita pergunakan,” pungkasnya.

Editor:

Berita Lainnya

Berita Terkini