Foto: Shopee
SOLO, HARIANKOTA.COM – Olahan dari jagung ini merupakan favorit hampir semua masyarakat Indonesia. Di beberapa daerah juga dikenal dengan nama bakwan jagung.
Resep dadar jagung ini bisa dicoba sendiri di rumah. Melansir dari berbagai sumber, berikut ini resep dadar jagung selengkapnya
Bahan:
4 sdm tepung terigu
1 sdm tepung beras
2 buah jagung muda, sisir
1 batang daun seledri, iris halus
1 batang daun bawang, iris halus
3 siung bawang merah, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
1 sdt garam
Lada bubuk secukupnya
Minyak goreng dan air secukupnya
Cara Membuat:
Cuci bersih jagung lalu sisir, buang batangnya.
Masukkan jagung sisir ke dalam wadah berisi bumbu halus.
Tambahkan irisan daun bawang dan daun seledri.
Masukkan tepung terigu, tepung beras, dan air secukupnya.
Buat adonan menjadi basah dan tercampur rata.
Setelah itu, masukkan ke dalam minyak panas dengan api sedang.
Goreng dadar jagung hingga matang kecokelatan.
Siap untuk disajikan.
Editor | : |
---|