Dua Anggota DPR RI Terjun Langsung Kampanye Ilyas Akbar-Tri Haryadi

21 November 2024, 19:32 WIB

KARANGANYAR, HARIANKOTA.COM – Kampanye terakhir paslon Ilyas Akbar – Tri Haryadi selain diramaikan konser musik bertajuk Nyawiji Dadi S1ji juga mendengarkan orasi dari dua anggota DPR RI yang merupakan warga asli Karanganyar.

Pertama ada Juliyatmono anggota DPR RI Komisi X yang merupakan Sekretaris DPD Golkar Jawa Tengah. Kemudian ada Rinto Subekti, anggota Komisi XIII yang juga Ketua Demokrat Jawa Tengah. Keduanya terjun langsung kampanyekan pasangan Ilyas- Tri Haryadi.

Mantan Bupati Karanganyar, Juliyatmono menjelaskan, kampanye akbar dengan konser musik ini merupakan bentuk apresiasi kepada para tim pemenangan Ilyas-Tri Haryadi.

Menurut Juliyatmono kampanye secara konvensional (konser) tetep harus dilakukan, untuk menyemangati kerja-kerja tim pemenangan.

“Hari ini kita gelar kampanye, dan saya bangga itu, yang hadir itu tanpa uang transport. Itu yang saya trenyuh. Kita cuman umumkan secara sukarela, yang punya waktu, silahkan hadir, kita menyiapkan hiburan yang meriah dan menyenangkan,” paparnya.

“Saya bersama Mas Rinto siap terjun langsung ke daerah-daerah di Karanganyar untuk memenangan pasangan Ilyas-Tri Haryadi saat Pilkada 27 November 2024,” sambung Juliyatmono.

Rinto Subekti yang juga penanggung jawab kemenangan Ilyas-Tri Haryadi ingin memastikan dalam waktu yang tinggal beberapa hari jelang pencoblosan, dirinya optimis paslon nomor urut 1 ini pasti menang.

Rinto mengaku siap bertarung dalam Pilkada Karanganyar dan menargetkan kemenangan Ilyas Akbar Almadani dan Tri Haryadi sebesar sebagai Bupati dan wakil Bupati Karanganyar terpilih.

“Saya bersama mas Juli akan berjuang menjadikan Ilyas-Tri Haryadi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar. Kita akan keluarkan segenap kemampuan kita, insyaaalah Ilyas-Tri Haryadi jadi Bupati karanganyar,” pungkasnya.

Editor:

Berita Lainnya

Berita Terkini