KARANGANYAR, HARIANKOTA.COM – Hotel menawarkan tempat istirahat yang berbeda dari rutinitas normal layaknya saat berada di rumah. Saat menginap di hotel, siapapun akan merasa menjadi raja. Semua dilayani dan kamar selalu dibersihkan. Namun meski kerap menginap di hotel, terkadang kebanyakan tamu hotel tak menyadari bila di hotel tidak ada guling sama sekali.
Sebagai orang Indonesia, tidak bisa tidur tanpa memeluk guling? Jika menginap di hotel, kamu mungkin merasa heran karena barang andalanmu itu tidak ada di atas kasur. Kamar hotel umumnya hanya menyediakan bantal dan selimut, tidak dengan guling. Mengapa demikian?
Marketing Komunikasi Nava Hotel Tawangmangu, Karanganyar,Nidia Arisya mengatakan saat awal dirinya kuliah di perhotelan, pertanyaan mengapa bantal di tiap kamar hotel tak ada sama sekali. Padahal, banyak orang Indonesia termasuk dirinya yang terbiasa tidur dengan guling.
“Pertanyaan tak ada guling ditiap kamar hotel itu pernah mucul saat awal saya kuliah. Padahal, banyak orang termasuk saya, tidak bisa tidur kalau tidak ada tidur,”ujar Nidia, Sabtu (12/1/2024).
Nidia menjelaskan tidak semua hotel tak menyediakan guling. Ada hotel yang ditiap kamarnya itu sudah menyediakan guling. Namun, ada juga guling itu sengaja tidak ditaruh di kamar kalau belum ada ada permintaan dari tamu hotel. Baru, setelah ada permintaan dari tamu hotel, baru guling yang diminta diantar ke kamar.
Halaman
Editor | : |
---|